
KIR SMA Negeri 1 Wirosari merupakan ekstrakurikuler yang berkecimpung dalam berbagai kegiatan ilmiah, diantaranya dalam bentuk eksperimen, merancang/menginovasi teknologi, researc, dan kegiatan keilmuah lainnya. Sampai saat ini KIR SMA Negeri 1 Wirosari sudah berprestasi dalam kegiatan, diantaranya mendapat juara nasional maupun regional dalam Lomba Rancang Bangun Jembatan yang diadakan oleh Perguruan Tinggi Negeri. Adapun kegiatan penulisan karya ilmiah juga mendapatkan prestasi di tingkat daerah. Adapun kegiatan yang dilakukan dala kegiatan ekstrakurikuler KIR, sebagai berikut:
- Pembuatan roket air, membuat roket dari botol air miberal dengan air sebagai pemberat
- Uji nikotin pada rokok, menguji kadar nikotin di dalam rokok dengan menggunakan botol air mineral dan tissu
- Uji boraks, menguji kandungan boraks pada makanan/jajanan yang ada di lingkungan sekolah dengan menggunakan kunyit
- Rancang Bangun Jembatan, pembuatan miniatur jembatan dari stik es cream
- Permainan ilmiah, permainan dengan menggunakan tulisan rahasia dengan membakar uang kertas tanpa terbakar
- Menguji larutan elektrolit non elektrolit, menguji beberapa larutan kimia berdasarkan sifat larutan mampu/tidak menghantarkan arus dengan menggunakan rangkaian alat uji sederhana
- Uji asam basa, menguji sifat keasaman beberapa larutan yang ada di sekitar dengan menggunakan beberapa indikator alami dan buatan
- Poster ilmiah, menyusun poster ilmiah
- Menyedot debu, membuat penyedot debu sederhana
- Menyusun karya ilmiah